Cirebon (08/11) – SMA Telkom Sekar Kemuning Cirebon, Alhamdulillah mendapatkan kabar baik dimana salah satu siswa yang dikirim ke Jakarta Convention Center pada hari Sabtu s/d Minggu tanggal 02-03 November 2019 guna mengikuti Olimpiade TIK Tingkat Nasional mendapatkan Juara 3 Bidang Fotografi atas nama Wijdan Zulkaisi Widiara. Wijdan berhasil memberikan foto dengan moment terbaik ke 3, dalam ajang tersebut. Selain WIjdan, Olimpiade TIK ini diikuti oleh Raffito Budya Pangestu yang mencoba pengalaman dalam Bidang Video Instagram dan M Hasbi dalam bidang fotografi juga.
Hal ini tentunya menambah koleksi prestasi Juara, dimana sebelumnya banyak siswa-siswi kami yang telah mengukir prestasi baik tingkat Kota maupun Provinsi. Olimpiade TIK ini terselenggara berkat Komunitas Guru TIK (KOGTIK) se-Indonesia, Ikatan Guru TIK dan KKPI Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTIK-PGRI) yang didukung oleh Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (APKOMINDO) dan EPSON selaku Broadcast Partner dalam acara ini. Olimpiade TIK Nasional ini yang disingkat OTN 2019 sudah masuk yang ke 4 kali nya. DImana pada OTN yang pertama dan kedua diselenggarakan pada Tahun 2016 dan 2017 di Kemdikbud RI Jakarta. Kemudian OTN yang ke 3 pada tahun 2018 diselenggarakan di BALI tepatnya Hotel Mahajaya, Denpasar Bali. Kini yang ke 4, OTN 2019 dilaksanakan di Hall A Jakarta Convention Center yang diikuti peserta dari berbagai daerah seperti Balikpapan, Lampung, Riau, Aceh, DKI Jakarta, Semarang, Cirebon, dll.
Cabang yang dilombakan yaitu Membuat Games menggunakan Coding, Web Design, Fotografi, Mengetik Cepat, Membuat Presentasi Menarik, Video Instagram Kreatif, Menggambar Digital, Robotik, Blog dan ICT for Math. Cabang-cabang lyang dilombakan dibagi menjadi 3 tingkatan yaitu SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA. ALhamdulillah dari banyaknya peserta, salah satu siswa kami berhasil meraih Juara 3 Tingkat Nasional. Mudah-mudahan di OTN yang ke 5 pada Tahun 2020 (belum ditentukan tempatnya) SMA Telkom Sekar Kemuning Cirebon dapat mengikuti dan Juara kembali. Amin…

Link berita terkait :
1. detik.net
2. Kogtik.or.id

(bbh)